INDAHNYA SILATURAHMI BERSAMA CHEUNION

Teknik Kimia - 16 April 2023 - 12:00 AM

Program Studi Teknik Kimia Institut Teknologi Kalimantan melalui Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia ITK  mengadakan acara CHEUNION 2023 (Chemical Engineering Grand Reunion)  pada hari Sabtu, 21 April 2023 yang dilaksanakan di gedung ITK tepatnya di Auditorium Laboratorium ITK pada pukul 16.00 WITA hingga selesai. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa aktif program studi teknik kimia ITK baik dari angkatan 2019-2023, beberapa alumni dari program studi teknik kimia ITK dan para dosen program studi teknik kimia ITK juga turut menghadiri acara ini.

CHEUNION merupakan acara reuni akbar yang diadakan atas kerjasama dari 2 departemen Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia ITK, yaitu departemen hubungan luar dan departemen dalam negeri yang dikemas dalam bentuk buka puasa bersama dan sharing & discussion di bulan Ramadhan yang mengangkat tema“Unforgettable Memories with Love of Ramadhan”. Acara ini diadakan dengan  tujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi antara civitas akademika Program Studi Teknik Kimia dan alumni Program Studi Teknik Kimia Institut Teknologi Kalimantan. 

Rangkaian acara CHEUNION meliputi sesi sambutan yang dibawakan oleh Ibu Dr. Eng. Lusi Ernawati, M.Sc. sebagai koordinator Program Studi Teknik Kimia ITK, yang dilanjutkan dengan sesi ceramah yang dibawakan oleh Bapak Ashadi Sasongko, S.SI., M.SI. sebagai dosen Teknik Kimia ITK kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab seputar pengalaman perkuliahan bersama Kak Tio Adi Prakoso sebagai narasumber dari alumni  program studi teknik kimia ITK tahun 2014 yang menjawab beberapa pertanyaan yang dibacakan oleh pewawancara. Pada pukul 18.35 WITA acara diberi jeda sebentar agar para tamu acara yang berumat muslim dapat menjalankan shalat maghrib berjamaah, lalu dilanjutkan buka puasa dengan makanan berat bersama dengan para tamu acara dan diakhiri dengan sesi dokumentasi bersama seluruh tamu undangan acara. Acara pun dapat berjalan dengan lancar serta mendapatkan nikmat dari Tuhan yang Maha Esa sebagai bentuk rasa syukur yang telah diberikan. Berikut beberapa kesan dan pesan dari beberapa tamu undangan CHEUNION :

Tio Adi Prakoso,alumni  program studi teknik kimia ITK tahun 2014

“Acara hari ini menurut saya cukup sukses digelar ,menarik dan juga cukup bermanfaat. Tetapi menurut saya masih kurang waktu yang diberikan untuk ilmu mungkin karena terkendala hujan tadi jadi banyak yang terlambat datang, sehingga untuk acara selanjutnya bisa lebih banyak lagi waktu untuk  sharing & discussion bersama.”

Sonia Wardatul Aliya, mahasiswa angkatan tahun 2021

“Kesan pesan acara kali ini, sangat seru karena kita bisa saling bertemu dan saling mengenal antar angkatan, teman-teman mahasiswa baru angkatan 2022, para alumni yang datang pada hari ini dan juga para dosen semoga kedepannya acara silaturahmi ini bisa lebih ramai lagi” 

Zain Achmad Khafi, mahasiswa angkatan tahun 2022

“Kesan pesan saya untuk acara CHEUNION ini sangat seru dan menyenangkan, dan mendapat banyak ilmu dari penceramah dan alumni yang datang pada hari ini”

 

Lampiran :

LATERVENT CHEUNION 2023 (Chemical Engineering Grand Reunion)